HarianPapua.co – Frank Lampard resmi berpisah dengan Chelsea setelah rentetan hasil yang kurang bagus dalam delapan laga terakhir klub yang berbasis di Kota London, Inggris tersebut.
Dalam pernyataan klub, Chelsea menerangkan bahwa keputusan memecat Frank Lampard merupakan keputusan yang berat yang harus diambil oleh pihak management.
“Chelsea hari ini telah berpisah dengan pelatih Frank Lampard,” bunyi pernyataan klub.
“Ini merupakan keputusan yang sulit dan bukan keputusan yang dianggap enteng oleh pemilik dan dewan,” demikian tertulis dalam laman resmi klub.
Chelsea disebut mengambil keputusan tersebut yang didasarkan dari sejumlah hasil negatif yang diraih klub hingga saat ini.
“Kami berterima kasih kepada Frank Lampard atas apa yang telah dia capai pada masanya sebagai pelatih kepala klub,” bunyi pernyataan klub di laman resmi.
“Namun, hasil da penampilan baru-baru ini tidak memenuhi harapan klub, meninggalkan klub di papan tengah tanpa jalur yang jelas untuk perbaikan yang berkelanjutan,” tulis lanjutan pernyataan klub.
Chelsea kemudian sebagai gantinya akan menunjuk Thomas Tuchel untuk menangani The Blues dengan kontrak yang masih belum diketahui durasinya.
Discussion about this post